skema rangkaian led vu display PCB

Hallo sahabat dan sobat ketemu lagi di blogkamarku.com yang kembali tentunya menghadirkan berbagai tutorial,tapi kali ini yang akan saya bahas dan bagikan buat anda para pengunjung dan sahabat yang mampir pada postingan kali ini kita akan membuat sebuah rangkayan dari vu display.

Kegunaan dari sebuah Vu display ini adalah sebagai pelengkap dari sebuah rangkayan atau alat audio yang kita punya, sebagai pengukur puncak Gain atau kekuatan dari sebauh sinyal suara,Contohnya sering kita melihat pada Mixer audio sebagai pengukur parameter audio yang di keluarkan, atau pada sebuah prosessor audio dan masih banyak lagi yang lain nya.

Vu display yang akan kita buat ini cukup sederhana, mungkin pada jaman - jaman masa tahun 2000an kebawah kita sering jumpai di toko - toko elektronik dan pcb nya pun gampang sekali kita dapatkan, namun pada jaman sekarang ini, pcb nya sudah sangat jarang kita jumpai,apakah memang sudah tidak jaman lagi atau mungkin teknoogy sudah mulai bergeser dalam penggunaan - penggunaan komponen praktis seperti penggunaan komponen smd.

skema rangkaian led vu display PCB
skema rangkaian led vu display PCB

Namun bagi anda para pecinta hobyst elektro jangan khawatir, karena pada artikel yang membahas dunia elektro di blogkamarku ini saya akan coba hadirkan dari pcb - pcb jadul tersebut seperti salah satu nya adalah dalam artikel kita ini yaitu skema rangkaian led vu display PCB



Tapi sebelum nya saya mohon maaf tidak sertakan beserta skematik nya karena saya sudah sertakan layout dan ukuran komponen dan penempatannya pada pcb ayng tertera,jadi lebih memudahkan sahabat semua dalam proses pembuatan nya.

PCB Vu display ini , saya clone dari beberapa produsen pcb pada jaman dulu yaitu dari Ronica dan juga Saturn,karena ke rinduan saya yang termasuk suka mengkoleksi beberapa PCB Jadul, maka saya berinisiatif ingin sekali mengkoleksi dan menyimpan nya secara digital dalam bentuk dokument pada blog ini, agar bisa bermanfaat juga buat yang lain nya yang membutuhkan.

Oke langsung aja ke penampakan PCB nya.

skema rangkaian led vu display PCB
skema rangkaian led vu display PCB
Nah sobat kalau di lihat tidak asing bukan dengan PCB yang satu ini, oke untuk memudahkan dalam perakitan silahkan anda lihat list di bawah
daftar komponen nya :

  1. IC LB 1403 
  2. VR 10K 
  3. Dioda IN 4001 
  4. Elko 2,2 uf
  5. Elko 10uf
  6. Resistor 820
  7. Led : Merah Power
  8. Led Display Silahkan sesuaikan dengan ke inginan anda Misalkan Led hijau 3 kuning 2 Buah atau yang lain nya



Untuk cara membuat pcb nya anda tinggal mencari di goole banyak banget kok yang membahasnya atau anda bisa cari pada postingan saya yang lain nya.oh ya...untuk skema rangkaian led vu display PCB ini bisa kita terapkan pada audio stereo , jadi anda tinggal pasang dari output oudio dari kanal R ke input Kanal R pada Vu display ini ,dan pada kanal L juga sama ,dan anda bisa menggunakan catu daya sebesar 6v untuk daya catuan nya,semoga berhasil dalam membuat nya, tetap creative dan jangan pernah menyerah Cheerrrrz ^_^
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url